Sunday, March 22, 2015

MOTO GP 2015

Pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, belum sepenuhnya siap untuk menjalani musim baru. Lorenzo menganggap masih ada pekerjaan rumah yang harus diselesaikan Yamaha sebelum tampil di MotoGP 2015. Lorenzo hanya menjadi tercepat keempat pada tes pramusim terakhir yang berlangsung di Sirkuit Losail, Qatar, 14-16 Maret 2015. Juara dunia MotoGP 2010 dan 2012 itu mengaku kecewa tes hari terakhir dibatalkan karena hujan, Senin (16/3). "Sangat disayangkan, karena kami berencana mencoba beberapa setelan berbeda. Trek di Qatar sedikit sulit, karena lebih licin, terutama di hari pertama," ucap Lorenzo seperti dilansir Crash.net. Lorenzo menganggap persiapan pramusim Yamaha berjalan positif. Namun, pebalap asal Spanyol itu belum 100 persen siap menjalani musim baru.
Lorenzo mengatakan, masih ada beberapa masalah di motor M1 Yamaha, terutama dalam hal cengkeraman ban dan setelan bagian belakang motor. "Cengkeraman tidak sempurna dan kami sedikit kesulitan dengan bagian belakang motor. Mudah-mudahan kami bisa membenahinya di akhir pekan jelang balapan," ucap Lorenzo. Para pebalap baru akan kembali menunggangi motor mereka pada hari pertama latihan bebas MotoGP Qatar, 26 Maret mendatang. Sedangkan balapan pembuka di Sirkuit Losail akan berlangsung pada 29 Maret 2015.

No comments:

Post a Comment